Book Cover

The Book Of Five Rings

Penulis: Miyamoto Musashi

Kategori

NON FIKSI

Penerbit

Anak Hebat Indonesia

Status

Tersedia

ISBN

9786235154206

No. Panggil

96.815 MIY t

Detail Buku

1. Apakah Anda tengah merintis perjalanan karier atau bisnis dari nol, tetapi belum menemukan strategi yang efektif untuk mewujudkannya? 2. Apakah belakangan ini Anda kurang dalam menerapkan kesabaran, kedisiplinan, dan konsistensi dalam aspek kehidupan? 3. Apakah Anda ingin menyusun strategi praktis untuk meningkatkan mentalitas dan perkembangan diri? Bersyukurlah Anda sekarang, karena telah menemukan The Book of Five Rings (Go Rin no Sho) karya Musashi Miyamoto. Dia merupakan seorang samurai legendaris dari Negeri Matahari Terbit. Melalui karyanya ini, penulis menyampaikan lima elemen yang masing-masing mewakili prinsip strategis berbeda, yaitu Tanah, Air, Api, Angin, dan Kekosongan. Secara menyeluruh, Musashi menjelaskan bagaimana strategi berperang yang baik dapat didasarkan pada keseimbangan antara pemahaman yang kuat tentang teknik fisik dan penguasaan mental serta kemampuan untuk beradaptasi, menganalisis lawan, dan memanfaatkan momentum dalam pertempuran. Tentunya, filsafat sang samurai ini pun masih relevan untuk diimplementasikan dalam kehidupan kita sehari-hari, misalnya dalam karir maupun pengembangan bisnis. Selamat membaca.